Pemandangan Menakjubkan Sekitar Bandara Sentai di Papua

detikTravel Community -  

Traveler yang terbang ke Bandara Sentani, sebaiknya jangan tidur jelang mendarat. Sebab, pemandangan alam yang begitu indah akan terlihat dari ketinggian.

Berjarak 42 km ke arah selatan Kota Jayapura, Bandara Sentani merupakan salah satu bandara besar di Papua. Bandara ini merupakan salah satu pintu gerbang memasuki Provinsi Papua selain Pelabuhan Jayapura.

Seperti layaknya sebuah bandar udara, Sentani juga penuh dengan kesibukan orang-orang yang akan berangkat maupun baru turun dari pesawat. Bedanya dengan bandara lain, terutama di Pulau Jawa, udara di sini terasa sangat bersih, nyaris tidak ada polusi.

Oleh karenanya kita bisa memandang langit yang sangat biru dengan awan-awan putih cantik di atasnya. Di bandara ini juga sebelum pesawat mendarat atau tinggal landas, kita akan disuguhi pemandangan pegunungan di sekitar bandara yang indah di sekitarnya, dipadu dengan pantai dan laut bila pesawat kita sudah mengangkasa lebih tinggi lagi.

Para traveler nusantara yang pernah menginjakkan kakinya di tanah Papua, tentu tak bisa mengingkari betapa cantik dan beragamnya pemandangan di provinsi paling timur Tanah Air kita yang tercinta ini.

Related Posts :

0 Response to "Pemandangan Menakjubkan Sekitar Bandara Sentai di Papua"

Posting Komentar