Cari yang Segar-segar di Bengkulu, Ada Air Terjun Kemumu

Bengkulu Utara - Kembali dekat dengan alam sambil menikmati air terjun setinggi puluhan meter bisa dirasakan di Bengkulu. Traveler tinggal datang saja ke Air Terjun Kemumu.

Bengkulu yang ada di Pulau Sumatera ini menyimpan pesona alam yang tak kalah dari daerah wisata populer lainnya di Tanah Air. Selain punya pantai, ada pula air terjun yang cantik nan asri di Bengkulu yaitu Kemumu.

Dari informasi yang dikumpulkan detikTravel, Kamis (15/12/2016), Air Terjun Kemumu bisa ditemukan di Desa Kemumu, Bengkulu Utara. Akses menuju kawasan wisata air terjun tidak terlalu sulit karena masih bisa dijangkau dengan motor atau mobil.

Namun traveler memang harus menyiapkan stamina sebelum berangkat ke air terjun. Untuk melihat langsung si cantik Kemumu ini, wisatawan harus menuruni sekitar 200 anak tangga terlebih dahulu, kemudian lanjut berjalan kaki lagi sampai di depan air terjun.

Cari yang Segar-segar di Bengkulu, Ada Air Terjun KemumuFoto: (Harry Septian/d'Traveler)
Jika dibayangkan, rasanya menuju air terjun itu memang cukup melelahkan, tapi jika datang saat musim hujan wisatawan bakalan lebih terhibur. Pada musim tersebut biasanya wisatawan bisa melihat bunga Rafflesia arnoldii yang langka tumbuh di tepi jalan.

Rasa lelah juga akan terbayar saat melihat langsung keindahan Air Terjun Kemumu. Tingginya sekitar 30 meter dan dengan aliran air yang cukup deras. Gemuruh air terjun pun menjadi latar suara selama berkunjung kemari.

Di sekitar air terjun banyak pepohonan hijau yang asri. Udara di sini pun begitu sejuk. Wisatawan dapat bersantai dengan duduk di tepi air terjun, atau seru-seruan berenang di kolam di bawahnya.

Kalau mau foto-foto dengan berbagai pose dan angle pun asyik. Air Terjun Kemumu ini penampilannya memang fotogenik dan sayang jika tak diabadikan dalam kamera.

Cari yang Segar-segar di Bengkulu, Ada Air Terjun KemumuFoto: (Harry Septian/d'Traveler)
Cari yang Segar-segar di Bengkulu, Ada Air Terjun KemumuFoto: (Harry Septian/d'Traveler)
(krn/fay)

Related Posts :

0 Response to "Cari yang Segar-segar di Bengkulu, Ada Air Terjun Kemumu"

Posting Komentar