Sudah bukan rahasia umum, kalau paras cantik dan bikini merupakan salah satu strategi yang diterapkan oleh para pelaku usaha wisata. Hal itu juga tampak pada Bikini Beans Espresso di Phoenix, Arizona, Amerika Serikat.
Dilihat detikTravel dari situs resmi Bikini Beans Espresso, Selasa (7/11/2017), kafe yang satu ini memang mempekerjakan para barista berbikini sesuai dengan nama brandnya.
|
"Kami punya hak untuk bekerja dengan elegan dan percaya diri, terlepas dari pakaian bisnis atau bikini," tulis situs tersebut.
Walau ukuran kafenya tidak besar, traveler akan disambut oleh para barista cantik dalam balutan bikini bergambar biji kopi. Awas, jangan sampai salah fokus!
Namun walau banyak yang membicarakan kafe ini terakit baristanya yang kelewat seksi, rasa kopi di kafe ini ternyata cukup disukai oleh pengunjungnya.
"Rasa kopinya menakjubkan, saya akan datang lagi," tulis salah satu netizen bernama Mike di kolom Facebook.
|
"Kopi nikmat yang diseduh oleh wanita fantastis. Saya mencoba latte ukuran besar dan rasanya enak. Saya mampir untuk membelikan tetangga dan malah jadi pelanggan setia. Jangan biarkan bikini mendistraksimu, Anda akan mendapatkan seduhan kopi pagi yang nikmat dari tim yang jagoan," tulis Shelia.
Selain minuman kopi, Bikini Beans Espresso juga menyediakan pilihan smoothies hingga minuman bersoda. Traveler yang tidak terlalu suka kopi pun bisa mampir ke sini. (fay/fay)
0 Response to "Beda, Barista di Kafe Ini Adalah Gadis Berbikini"
Posting Komentar