Setiap daerah di Indonesia memiliki rumah adatnya masing-masing. Tidak terkecuali di Pulau Belitung. Di Tanjung Pandan, terdapat rumah adat yang kini dijadikan sebagai museum.
Rumah adat belitung berupa rumah panggung, yang sebagian besar ornamennya terbuat dari kayu. Rumah adat ini terletak tepat di sebelah rumah dinas Bupati Belitung.
Untuk memasuki rumah adat ini, kita terlebih dahulu menaiki beberapa anak tangga di bagian depan rumah. Sebelum masuk ke bagian dalam rumah, terdapat beranda yang bisa digunakan untuk duduk-duduk ataupun sekadar bersantai dengan anggota keluarga.
Saat memasuki bagian dalam rumah, kita akan melihat ruangan yang luas dengan sebuah kamar pengantin mungil lengkap dengan perlengkapannya. Tentunya terdapat patung pengantin dengan pakaian pengantin khas Belitung.
Di sinilah ruang utama dari rumah adat dan pastinya menjadi ruangan favorit para wisatawan. Ruang utama yang lantainya biasanya ditutupi tikar ini biasanya digunakan anggota keluarga untuk bercengkrama.
Dari ruangan ini menuju bagian belakang terdapat satu ruangan yang memisahkan antara ruang utama dan dapur. Dan terakhir di bagian paling belakang merupakan dapur yang merupakan pusat kegiatan memasak.
Rumah adat ini memiliki konsep terbuka sehingga semua anggota keluarga dapat melakukan aktivitasnya dengan nyaman. Bagi para wisatawan, berkunjung ke rumah adat ini tentu saja akan menambah wawasan mengenai budaya Indonesia, terutama Belitung.
0 Response to "Intip Rumah Adat di Kampung Halaman Ahok"
Posting Komentar