Lereng Merapi menyajikan alam yang memesona. Ada aneka objek wisata alam di sana yang bisa dikunjungi, seperti Air Terjun Kedung Kayang.
Jalan-jalan di Magelang memang seru dan dapat membuat hati bahagia. Bagaimana tidak, Kota yang mendapat julukan Seribu Bunga ini menawarkan berbagai destinasi yang menawan. Mulai dari Candi Borobudur nan apik sampai dengan Kulinernya yang lezat.
Tapi jika kamu ingin menikmati Magelang dengan destinasi yang berbeda, kamu bisa mengunjungi Air Terjun Kedung Kayang. Air terjun dengan ketinggian mencapai 40 meter ini dengan senyum manis akan menyambutmu dengan suara gemuruh.
Air terjun ini berada di lereng Merapi, tepatnya diperbatasan antara dua kabupaten cantik di Jawa Tengah, yaitu Desa Wonolelo, Kecamatan Sawangan, Magelang dan Desa Klakah, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali.
Jalan setapak dan sedikit terjal akan menemani perjuanganmu menuju Air Terjun Kedung Kayang. Kamu sudah tak asing lagi dengan istilah 'Untuk mendapatkan yang terbaik, kamu harus berusaha yang terbaik juga'. Yap benar sekali, meskipun jalanan menuju ke Kedung Kayang sudah sangat bagus dan di sebagian besar di semen sehingga bisa dilewati kendaraan warga.
Sebenarnya ada dua cara untuk menuju Air Terjun Kedung Kayang dari pos pembelian tiket, yang pertama dari atas dan yang kedua dari bawah. Saya sarankan jangan menggunakan jalur atas.
Jika menggunakan jalur atas kamu hanya bisa menikmati air terjunnya dengan melihat tanpa bermain air. Bagi kamu pecinta basah-basahan seperti saya, kamu sebaiknya menggunakan jalur bawah, meskipun jalanan yang lebih lama dan butuh tenaga ekstra, tapi yakinlah hasil yang kamu dapat sangat memuaskan.
0 Response to "Sudah Tahu? Ada Air Terjun Cantik di Lereng Merapi"
Posting Komentar