Mengintip Peruntungan & Nasib di Kuil Hokkaido Jingu, Jepang

Sapporo - Traveler yang mampir ke Kuil Hokkaido Jingu di Sapporo, Jepang bisa mengintip peruntungan dan nasib. Boleh percaya boleh tidak, tapi banyak juga yang beruntung.

Siapapun pasti akan penasaran dengan ramalan dan peruntungan di masa depan. Jika traveler mampir ke kuil Hokkaido Jingu, di Sapporo, Jepang, kalian bisa mengintip ramalan peruntungan.

Tur di kuil Hokkaido Jingu pasti berakhir di sudut komplek tempat ibadah agama Shinto. Sudut itu adalah tempat ramalan dan jimat.

detikTravel berkesempatan mengunjungi sudut itu pada Rabu, (30/11/2016) lalu. Cukup merogoh kocek 200 Yen (setara Rp 23 ribu), kita bisa mendapatkan kertas ramalan atau akrab juga disebut omikuji.

Sudut Kuil Hokkaido Jingu tempat kertas ramalan (Aryo/detikTravel) Foto: Sudut Kuil Hokkaido Jingu tempat kertas ramalan (Aryo/detikTravel)

Terdapat 7 jenis peruntungan dari yang paling baik sampai tidak beruntung. 7 Peruntungan ini yakni daikichi, chukichi, shokici, kishi, suekichi, kyo, dan daikyo.

Namun jangan kecewa jika ramalan yang didapat kurang beruntung. Wisatawan masih bisa mencari jimat atau omamuri untuk menangkalnya. Jimat itu dapat dibeli seharga 200 yen (setara Rp 23 ribu) juga.

Selain itu, traveler dapat menitip doa dengan menuliskan ema, cita-cita di tiang lapangan kuil. Ema dapat ditulis di kertas atau kayu yang tersedia di samping sudut ramalan. Apa kira-kira keberuntungan kamu?

Traveler bisa mengetahui peruntungan di kuil ini (Aryo/detikTravel)Foto: Traveler bisa mengetahui peruntungan di kuil ini (Aryo/detikTravel)
(wsw/wsw)

0 Response to "Mengintip Peruntungan & Nasib di Kuil Hokkaido Jingu, Jepang"

Posting Komentar